22 Agu 2011

Pelajaran Hari Ini: Cara Cepat Membuat Link Blogspot


http://www.kutukutubuku.com/2008/_res/picture/10264-nge-blog_dengan_hati.jpg
Ketika mencari keyword “cara cepat membuat link blogspot”, entah bagaimana ceritanya aku nyasar ke situs bernama allnewesttech. “Kok ada ya situs yang membahas masalah teknologi (tech) dengan sangat detail, runut, intens, dan fokus. Gak ada kerjaan banget sih,” pikirku.

Ceritanya, aku lagi main ke tempat teman. Si teman ini sedang doyan-doyannya ngeblog. Heran deh. Tiap ketemu, dia nyaris selalu bilang, “Aku lagi sibuk koto, menulis paling tidak 10 berita setiap hari untuk blogku.” 



Pernah dia suatu waktu, ketika sedang gila-gilanya, mungkin tepatnya baru tergila-gila ngeblog, dia datang ke kosku dan berteriak di depan pintu, “Gila, blogmu pagerank-nya tiga bro.”


Aku hanya bisa melongo. Orang aku gak ngerti pekreng yang dia maksud. 


Lalu dengan kemurahan hati bagai seorang nabi dia berniat memberikan daku beberapa pelajaran mengenai blog dan dunia di seputarnya. “Sebenarnya sih kita sudah telat nih bro untuk mengerti blog.” Aku manggut-manggut aja, meski tak sepenuhnya mengerti.


Dia bercerita soal bagaimana blog ternyata bisa dijual dan bla-bla-bla lainnya. Lagi-lagi aku hanya manggut-manggut.


“Jadi gimana bro?” Dia kembali bertanya.


“Apanya?” Tanyaku bingung.


“Tertarik ngeblog lagi gak?” 


Lha, akukan masih terus ngeblog, meski tidak intens, pikirku.


“Harusnya kamu perlu belajar “cara cepat membuat link blogspot” Bro, untuk blog pustakapelabuhanmu itu lo,” katanya. Tuhkan, gara-gara dia nih, sampai aku harus nulis pakai ditebalin segala. Kwkwkwkw.. Soalnya doi kan habis ngajarin, jadi kudu dipraktekin deh.


Nah, sekarang ini, ketika tulisan ini dibuat aku ada di tempat dia. Tentu saja dia kembali memberikanku beberapa petuah bijak dengan doktrin-doktrin tertentu. Dia membuka-buka situs dan astaga, ternyata ada banyak situs yang fokus pada satu tema tertentu. Dia memperlihatkan beberapa situs yang ngomongin teknologi (tech), atau kesehatan (health). Heran deh, kok ada sih orang yang mau membahas hal yang begini sih? Udah gitu bahasa inggris pula. Ribet kan? 


“Aku ngeblognya di warnet sih.” 


Dia mesem-mesem. “Iya sih. Yang penting tetap ngeblog deh, katanya lagi. Yang penting kamu harus bisa dulu belajar “cara cepat membuat link blogspot”. Jangan lupa, ditebalin tuh.”


Iya, iya. Cerewet ah.


Demikianlah, dia mempersilahkan aku mengacak-acak laptopnya. Dia bersandar ke tembok sambil terkantuk-kantuk. “Habis minum obat nih,” katanya lemah.


Aku buka-buka apa saja sih sambil ngetik. Dia semakin lemas dan tampak bosan. Rasain, salah sendiri ngajarin aku yang tolol dan katrok ini. Lalu aku buka-buka blog-blog aneh macam belajarsepanjangjalan. Ih, apaan sih, belajar kok sepanjang jalan. di kamar dong, baca buku. 


Akukan hanya belajar mengenai “cara cepat membuat link blogspot” kok malah jadi lihat-lihat situs unik, unyu macam choconutinn.com sih.

1 komentar:

Cewek Cakep Bahenol mengatakan...

wih wih, akhirnya link bisa bertebaran di posting ini. keren ya